Kamis, 05 Februari 2015

Bukan Kasih Tiruan

renungan kristen

Apa itu "natural affection ? natural affection atau kasih sayang alami , adalah perasaan yang ditanamkan dalam diri manusia , sehingga dalam kondisi normal orang tua akan mengasihi anaknya , orang-orang saling mengasihi keluarga dan sahabatnya.

Tuhan menciptakan manusia sedemikian rupa, sehingga secara alami akan saling mengasihi.
Tetapi DOSA sudah merusak kehidupan manusia , sehingga manusia yang berdosa ini tidak sanggup lagi untuk menyatakan kasih yang murni seperti yang Tuhan kehendaki.
Kasih yang masih ada saat ini sudah tidak murni lagi karena tercemar oleh dosa.

Sehingga munculah kasih-kasih tiruan , orang bisa saja bertindak atas nama kasih , tapi sebenarnya sedang melakukan tindakan kasih tiruan  "apakah ini menguntungkan saya ?"

renungan kristen
Kasih Tiruan ini ciri-cirinya adalah "aku akan mengasihimu JIKALAU kamu mangasihiku" .
Mereka bisa bersikap sangat ramah dengan orang yang cocok, yang menguntungkan, yang memperhatikan dirinya , tetapi bersikap ketus dengan yang mementang, yang tidak sepaham, yang tidak selevel,  apalagi dengan orang yang pernah mangusik perasaannya.

Mereka akan sangat akur dengan orang-orang jauh , tetapi pada saat yang sama mereka tidak akur dengan saudara mereka sendiri.

 Coba perhatikan dengan apa yang ada dalam Injil Lukas 6 : 32 . "Jikalau kamu mengasihi orang yang mengasihi kamu, apakah jasamu ? karena orang-orang berdosapun mengasihi juga orang-orang yang mengasihi mereka"

Ukuran bagi keserupaan dengan Kristus tentunya tidak diukur dengan cara kasih "JIKALAU" seperti contoh diatas.
Kristus memberikan teladan,  DIA mengasihi manusia bukan dengan kasih "JIKALAU" tetapi "WALAUPUN" . Dia tetap mengasihi manusia WALAUPUN sudah jatuh dalam dosa.
Allah mengasihi manusia dengan kasih yang tanpa syarat ... WALAUPUN manusia berdosa , padahal dosa merupakan sesuatu yang sangat dibenci Nya, tetapi karena kasihNya kepada manusia yang begitu besar membuat Allah mau bertindak untuk menyelamatkan Anda dan saya.


Karena begitu besar Kasih Allah akan manusia sehingga Dia mengaruniakan AnakNya yang Tunggal , supaya setiap orang yang percaya kepadaNya (Yesus) tidak binasa, melainkan peroleh hidup yang kekal".

Yesus menebus dosa manusia , dosa Anda dan saya bukan karena kita layak , tetapi karena KASIHNYA semata yang ditunjukan melalui kematian dan kebangkitan Nya yang membawa manusia pada kehidupan yang kekal bersamaNYA .

Terimalah kabar suka-cita ini dan ceritakan pada mereka yang belum mendengarnya.

 Amin.


Salam hangat dari team Nafiri Kasih.




1 komentar:

POSTINGAN TERAKHIR

Hidup Harus Bersyukur

Hidup Harus Bersyukur 1 Tesalonika 5 : 18 "Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allaah di dalam Kristus Y...

POPULER DIBACA