Rabu, 21 Januari 2015

Hidup dan Mati Dikuasai Lidah

renungan kristen fitnah
fitnah

Fitnah, gosip dan sanjungan kelihatannya memberi banyak keuntungan, namun mengandung banyak pelanggaran. »Greg Laurie«

Amsal 18:21 Hidup dan mati dikuasai lidah, siapa suka menggemakannya, akan memakan buahnya.

Fitnah, gosip dan sanjungan adalah cara yang bisa digunakan untuk menyakiti hati orang lain.
renungan kristen gosip
gosip

Pemfitnah suka memata-matai, untuk mengumpulkan petunjuk dan informasi dari sana-sini, menghubung-hubungkan informasi tersebut lalu menyebarkannya kembali secara bertolak belakang dari kebenaran.

Gosip sifatnya lebih halus, karena bisa dibungkus dengan kata-kata yang lebih enak didengar.

Yang pasti fitnah dan gosip, selalu diperkatakan kepada orang lain dan tidak akan pernah dikatakan di depan orang tersebut.

Sanjungan adalah sepupunya menjilat adalah kebohongan mewah, dengan berkata yang sangat berlebihan kepada seseorang demi menyenangkan hatinya agar mendapat perhatian atau posisi darinya, meski sebenarnya tak ingin mengucapkannya sama sekali.

renungan kristen sanjungan yang berlebihan
sanjungan yg berlebihan
Amsal mengatakan orang yang suka menggemakannya, akan memakan buahnya, inilah hukum tabur tuai, karena apa yang ditabur itulah yang akan dituai, jadi berhati hatilah dalam setiap perkataan kita.

Yakobus 3:2  Sebab kita semua bersalah dalam banyak hal; barangsiapa tidak bersalah dalam perkataannya, ia adalah orang sempurna, yang dapat juga mengendalikan seluruh tubuhnya

Selamat beraktifitas Tuhan Yesus memberkati

Salam bijak dari team Nafiri Kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

POSTINGAN TERAKHIR

Hidup Harus Bersyukur

Hidup Harus Bersyukur 1 Tesalonika 5 : 18 "Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allaah di dalam Kristus Y...

POPULER DIBACA